Yogyakarta Art Book Fair 2024: Pilot Edition hadirkan 40 penerbit buku seni

Yogyakarta Art Book Fair 2024: Pilot Edition yang akan diselenggarakan pada 1-3 Maret 2024 menghadirkan sekitar 40 penerbit buku seni untuk meramaikan acara ini.

Acara yang diadakan di Ruang Pamer, lt. 3 Gedung Paviliun, JNM Bloc, Yogyakarta merupakan perayaan semangat kreatif dan upaya distribusi para self-publishers (penerbit mandiri) dari Yogyakarta dan kota lainnya.

Tidak hanya itu, acara ini pun menjadi platform bagi para penerbit, seniman, kolektor, penikmat seni, hingga penikmat buku untuk saling berkumpul dan terkoneksi. 

Pasalnya, di sana mereka juga berkesempatan untuk berbagai insight terkait perkembangan artbook terkini dan bagaimana prediksinya di masa depan.

Yogyakarta Art Book Fair (YKABF) mampu menjadi wadah pencarian bentuk artbook sebagai respons terhadap karakter dan dinamika Kota Yogyakarta.

“Tujuan bersama kami adalah untuk mengembangkan penerbitan sebagai bentuk praktik seni melampaui batasan disiplin dan kerja yang sudah mapan,” jelas tim penyelenggara Yogyakarta Art Book Fair 2024.

Dimulai pada 2024, Pilot Edition ini dimulai dengan komitmen untuk bereksperimen dengan menghadirkan ruang pertemuan untuk mendorong penyebaran penerbitan artistik.

Baca Juga: Kira kira ART MARKET kembali hadir dengan menggandeng 100+ kreator

Hadirkan beragam bentuk art book

Sedikit tentang definisi artbook yang berkembang, di YKABF 2024 ini, artbook mengacu pada publikasi dan produk cetak yang membawakan tema-tema minor dan kerap diusung para penerbit mandiri.

Salah satu hal yang menarik dari artbook, pendekatan artistik dan teknik produksi yang dibawa oleh berbagai publikasinya cukup berbeda dengan terbitan-terbitan lainnya. 

Di samping itu, sistem distribusi publikasinya pun dibangun lewat jejaring dan kanal-kanal distribusi alternatif seperti art book fair.

Yogyakarta Art Book Fair 2024: Pilot Edition memberikan kesempatan untuk pengunjung menjelajahi ratusan publikasi karya seniman dan penerbit dengan beragam bentuk dan konten art book.

Mulai dari zine, buku grafis, buku desain, komik, puisi, ilustrasi, publikasi tentang grafiti, catatan sejarah lokal, publikasi naskah film, dan masih banyak lagi.

Tak hanya itu, Yogyakarta Art Book Fair 2024 juga menghadirkan 10 penerbit yang dapat ditemui secara langsung untuk membagikan insight dan berbincang sekaligus saling berbagi pengalaman.

Sedangkan 30 penerbit mandiri lainnya juga akan tetap hadir di rangkaian acara showcase.

Rangkaian acara YKABF 2024 dilengkapi dengan berbagai workshops menarik. Mulai dari membuat zine & binding, mencetak riso, serta kegiatan Talk & Book Presentation yang dilaksanakan setiap harinya.

Jika tertarik mengikuti rangkaian acaranya, pengunjung bisa mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai jadwal acara yang akan dipublikasikan secara berkala di Instagram @ykartbookfair.

Untuk tiket masuknya sendiri, pengunjung bisa langsung memesannya melalui link berikut bit.ly/ticketYKABF24 atau langsung membeli saat datang ke venue.

Tersedia dua jenis tiket yaitu tiket harian sebesar Rp20.000 atau tiket 3-day pass sebesar Rp50.000.